• UNGGUL
  • Welcome
  • HAB Kemenag

Advokasi Penyelesaian Studi untuk Mahasiswa PGMI Angkatan 2015

25 Januari 2022

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Pengelola Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) FTIK IAIN Pekalongan dalam membantu mahasiswa untuk dapat menyelesaikan studinya adalah dengan mengadakan Advokasi bagi mahasiswa angkatan 2015 atau yang masih berstatus sebagai mahasiswa semester 14 per semester ini. Advokasi penyelesaian studi ini dilaksanakan pada hari Rabu, 19 Januari 2022 di Ruang Meeting FTIK Lantai 2.

Menurut data akademik, ada 24 mahasiswa jurusan PGMI angkatan 2015 yang belum menyelesaikan studinya. Namun demikian, kegiatan advokasi ini hanya dihadiri oleh 10 mahasiswa. Dalam kegiatan advokasi ini, Hafizah Ghany Hayudinna, M.Pd. selaku sekretaris jurusan PGMI mengcross check progress bimbingan skripsi setiap mahasiswa. 

Beberapa temuan dari hasil advokasi ini adalah ada beberapa mahasiswa yang sudah mendekati selesai skripsi, namun ada juga mahasiwa yang sama sekali belum mengajukan judul. Kendala yang dihadapi mahasiswa adalah kurangnya motivasi mahasiswa dalam menyelesaikan studinya dengan berbagai kesibukannya. Selain itu, minimnya kemampuan mengelola waktu juga menjadi kendala mahasiswa dalam menyelesaikan studinya. 

Dalam kegiatan advokasi ini, Juwita Rini, M.Pd. selaku ketua jurusan PGMI memberikan motivasi, arahan dan mengingatkan bahwa waktu yang tersisa hanya 1 semester ini. Selain ketua jurusan dan sekretaris jurusan, turut hadir juga salah satu dosen PGMI, Aan Fadia Annur, M.Pd. Aan berpesan kepada para peserta advokasi agar mengerjakan skripsi sehingga terlihat proses setiap minggunya. 

Galeri Video

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree